e-Hospital 100% Complete

Inilah jobs bulan april yang selesai juga di awal mei ini. Sebuah Rumah Sakit Swasta minta di buatkan Sistem Informasi Rumah Sakit kemudian saya beri nama dengan e-Hospital. Bukan Rumah Sakit besar tapi kalo untuk ukuran kota Rantauprapat masuk di urutan no 2 setelah RS Umum Pemerintah. Sekedar gambaran bahwa sistem ini terdiri dari beberapa modul diantaranya adalah Modul Rawat Jalan, Modul Rawat Inap, Modul Instalasi IGD, Modul Rekam Medis, Modul Obat, dan Modul Reporting. Sistem dibuat base on Web menggunakan PHP, Apache, Mysql, dan JavaScript tapi masih under Windows 😦 . Ada beberapa pengalaman menarik dan kesan ketika melakukan pembuatan sistem ini mulai dari awal sampe selesai. Pertama Ketika survey ke RS untuk mengumpukan proses bisnisnya ternyata nggak cuma perawatnya yang norax dokter-dokternya juga pada Gaptek. Belum pernah liat Laptop…hahahahaaa… Kedua ternyata penyimpangan-penyimpangan selama ini dilakukan oleh orang dalam sendiri. Ketahuannya ketika testing pertama waktu itu saya jelaskan bahwa sistemnya real time semua kegiatan operator tercatat di Log sistem mulai dari Jam nya menit nya sampai detiknya. Dari sini Rahasia Perusahaan terbongkar… Tapi itu bukan urusan saya, monggo bu ditindak lanjutin sendiri. Ketiga ternyata kehadiran Sistem Ini mengubah pola management disana… Hal ini yang membuat saya senang. Top management memutuskan mengubah pola-pola lama yang penuh dengan cara-cara manual dan di sesuaikan dengan Pola Baru dengan Sistem Baru, sampai-sampai shiff para staff diganti kemudian menambah anggota staff baru untuk operasional si

stem ini. Sistem ini udah running well jadi di Week end ini mo jalan-jalan dulu sama keluarga Refreshing...

Gambar-1 Topologi Sistem e-Hospital

Gambar-2 Menu Utama e-Hospital

Klik disini untuk download Proposalnya

5 thoughts on “e-Hospital 100% Complete

  1. Selamat malam pak.. Saya kebetulan mahasiswa ilmu komputer yang lagi menyusun skripsi tentang pembangunan e-hospital. Kira2 saya boleh tau literatur tentang e-hospital nga` pak. Trus mohon pak keterangan lebih lengkapnya tentang cara pembangunan sistem tersebut. Sebagai pemberitahuan saya hanya mengangkat pada bagian instalasi rawat inap. Atas segala kemurahan informasi bapak saya ucapkan terimakasih. πŸ™‚

  2. waduh kalo referensi khusus ya nggak ada mbak… yang jelas kita mesti tau dulu proses proses yang ada disana dengan survei dan menanyakan langsung sama pihak management. Untuk desain softwarenya mungkin semua buku yang menyangkut Perancangan Sistem Informasi bisa dijadikan referensi tu…

  3. Maaf pak saya kembali menggangu… Kali ini saya mau menanyakan kira -kira dimana ya saya bisa liat contoh aplikasi e-hospial tersebut.. Karena hal tersebut merupakan salah satu syarat pengajuan BAB pada kampus saya. Saya mohon bantuan bpk, saya udah coba searching ke Om google tapi nga` ada…… Atau bisa kah saya request screen shoot dari aplikasi yang bpk buat… Bantuan bapak akan sangat membantu saya.. Terimakasih sebelumnya…email saya monahelisa@yahoo.com πŸ™‚

  4. Mas Deny, saya Yunus dari majalah Warta eGov…sy berharap bisa ketemu mas Deny untuk ngobrol2 soal GIS. jika anda berada di Jakarta, mohon tinggalkan nomer telepon anda di email saya : yunus@wartaegov.com
    akan segera saya hubungi. trims

    NB : klo bisa dalam 1 mgg ini… πŸ™‚

Leave a comment